Kapolres Lombok Tengah : Menjaga Harkamtibmas Harus Bersinergi

    Kapolres Lombok Tengah : Menjaga Harkamtibmas Harus Bersinergi

    Lombok Tengah NTB - Polres Lombok Tengah melaksanakan apel besar Kaposkamling pada Kamis 18 Agustus 2022 sekitar pukul 09.00 Wita, bertempat di Lapangan apel Polres Lombok Tengah yang dirangkaikan dengan pemberian penghargaan Honorary Police kepada masyarakat di wilayah Hukum Polres Lombok Tengah tahun 2022.

    Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM dalam arahannya menyampaikan pentingnya kerjasama TNI - Polri dan masyarakat dalam menjaga harkamtibmas di wilayah Kabupaten Lombok Tengah dimana nantinya Kapolres Lombok Tengah akan mengecek pelaksanaan pos kamling dilapangan.

    Kapolres berharap acara apel besar Kaposkamling tersebut bukan hanya formalitas semata, namun aplikasinya harus dilaksanakan demi keamanan dan kenyamanan masyarakat" jelas AKBP Irfan Nurmansyah.

    "lebih lebih dalam waktu dekat akan dilaksanakan Pilkades serentak yang mana kegiatan tersebut perlu diatensi karena rawan terjadinya konflik, akibat perbedaan pandangan politik" tambah AKBP Irfan Nurmansyah.

    Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kapolres Lombok Tengah bersama PJU Polres Lombok Tengah, Dandim 1620/Lombok Tengah, Kasat Pol PP Kabupaten Lombok Tengah, Ketua Pengadilan Negeri Praya, Ketua DPRD Kabupaten Lombok Tengah, Forkopimca Kabupaten Lombok Tengah.

    Acara dilanjutkan dengan Pembacaan Ikrar Kaposkamling , pemberian penghagaan kepada poskamling teraktif dan pemberian penghargaan Honorary Police kepada masyarakat di wilayah Hukum Polres Lombok Tengah tahun 2022.(Adb)

    lombok tengah
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Jawara Pengayoman Cup, Rutan Praya Libas...

    Artikel Berikutnya

    Puncak Peringatan HDKD Ke - 77, Rutan Praya...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Pastikan Situasi Kondusif, Kapolresta Mataram Pantau Debat Ketiga Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami